Kebakaran Kilang Minyak Pertamina

Kebakaran Kilang Minyak Pertamina

Kilang Minyak Pertamina di Cilacap, Jawa Tengah yang terbakar lagi pada Sabtu, 13 November 2021 menjadi peristiwa kebakaran kilang minyak ketujuh sejak tahun 1995 dan menjadi peristiwa kebakaran kilang minyak kedua di tahun 2021. Sebelumnya, Kilang Minyak di Cilacap telah mengalami kebakaran pada tanggal 11 Juni 2021. Kilang Minyak di Cilacap yang baru terbakar ini adalah satu dari enam kilang Pertamina yang kapasitas pengolahannya 270 ribu barel per hari. Kilang minyak ini memiliki sekitar 228 tangki untuk menampung crude yang akan diolah,
gas, serta BBM hasil pengolahan minyak mentah. Kilang Minyak di Cilacap juga bernilai strategis karena memasok 44% kebutuhan bahan bakar minyak nasional dan 75% kebutuhan bahan bakar di pulau Jawa. Selain itu, kilang minyak ini juga merupakan satu-satunya kilang minyak di Tanah Air yang memproduksi aspal dan base oil untuk kebutuhan pembangunan infrastruktur.

Penyebab

Penyebab terjadinya kebakaran pada Kilang Minyak di Cilacap ini belum diketahui secara pasti, tetapi kebakaran tersebut terjadi ketika sedang hujan lebat disertai dengan petir. Dugaan utama kebakaran adalah karena petir. Dugaan tersebut muncul dari keterangan sejumlah saksi dan juga rekaman CCTV. Hal tersebut diperkuat dengan pernyataan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang menjelaskan bahwa pada pukul 17.00 WIB hingga 21.00 WIB terdapat pertumbuhan awan konvektif di wilayah Kabupaten Cilacap dan BMKG juga mencatat adanya dua sambaran petir yaitu pada pukul 18.47 WIB dan 19.23 WIB. Namun, hal tersebut belum dapat dipastikan lebih lanjut.

Kerugian

Peristiwa kebakaran kilang minyak Cilacap menimbulkan kerugian yang cukup besar bagi Pertamina. Menurut perhitungan ekonom Institute for Development of Economic and Finance (Indef), Abra Talattov, jika tangki yang terbakar dengan kapasistas sekitar 31.000 kiloliter terisi penuh, maka kerugian dapat mencapai Rp237 miliar dengan harga Pertalite. Kebakaran ini juga dapat memberi dampak buruk pada reputasi dan kredibilitas PT Kilang Pertamina Internasional dan PT Pertamina. Hal ini dapat memengaruhi kegiatan investasi dari para investor dunia dan mengancam proyek-proyek Pertamina. Sebab, para investor akan melakukan perhitungan mengenai prospek dari suatu proyek, termasuk aspek keamanan. Selain itu, kerugian lain yang mungkin timbul adalah infrastruktur yang terdampak dan biaya yang akan dikeluarkan untuk membangun kembali aset yang terbakar.

Dampak

Kebakaran kilang minyak ini menimbulkan dampak terhadap kualitas air. Peristiwa kebakaran tersebut membuat air hujan di sekitar area menjadi hitam. Corporate Secretary PT Kilang Pertamina Internasional, Ifki Sukarya, menjelaskan bahwa air hujan berwarna hitam tersebut disebabkan oleh asap partikel kebakaran yang membumbung tinggi hingga tercampur bersama jatuhnya air hujan. Warga setempat mengalami krisis air bersih karena air sumur, sawah, dan parit yang tidak tertutup juga ikut berubah warna menjadi hitam kebiru-biruan. Sampel air sudah diambil oleh pihak Pertamina dan warga diimbau agar tidak mengonsumsi air dari sumber-sumber tercemar hingga ada penyedotan massal. Dalam menanggulangi hal ini, bantuan air bersih sebanyak 10.000 liter sudah dikirimkan untuk warga terdampak.

Daftar Pustaka

Kompas Media, 2021. Air Sumur Warga Berwarna Hitam, Diduga akibat Kebakaran Kilang Pertamina Cilacap. [online] KOMPAS.com. Available at: <https://regional.kompas.com/read/2021/06/14/100538778/air-sumur-warga-berwarna-hitam-diduga-akibat-kebakaran-kilang-pertamina> [Accessed 11 December 2021].

Kompas Media, 2021. Kebakaran Tangki Kilang Cilacap, Bagaimana Dampaknya ke Pertamina? Halaman all – Kompas.com. [online] KOMPAS.com. Available at: <https://money.kompas.com/read/2021/11/15/060800326/kebakaran-tangki-kilang-cilacap-bagaimana-dampaknya-ke-pertamina-?page=all> [Accessed 11 December 2021].

Kumparan News. 2021. Dalam Setahun, Tangki Kilang Minyak Pertamina di Cilacap 2 Kali Terbakar. [online] Available at: <https://kumparan.com/kumparannews/dalam-setahun-tangki-kilang-minyak-pertamina-di-cilacap-2-kali-terbakar-1wucNJz4UZd/full> [Accessed 9 December 2021].

Kristina, 2021. Mengenal Kilang Minyak Cilacap: Sejarah dan Kapasitas Produksi. [online] Available at: <https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-5810755/mengenal-kilang-minyak-cilacap-sejarah-dan-kapasitas-produksi> [Accessed 8 December 2021].

Liputan6. 2021. Air Hujan Berwarna Hitam Pasca Kebakaran Kilang Minyak di Cilacap, Ini Kata Pertamina. [online] Available at: <https://www.liputan6.com/news/read/4710469/air-hujan-berwarna-hitam-pasca-kebakaran-kilang-minyak-di-cilacap-ini-kata-pertamina> [Accessed 10 December 2021].

No Responses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *